Persentase Desa Maju dan Mandiri Kabupaten Polewali Mandar

Oleh Admin

Indeks Desa Membangun (IDM) merupakan Indeks Komposit yang dibentuk berdasarkan tiga indeks, yaitu : Indeks Ketahanan Sosial (IKS), Indeks Ketahanan Ekonomi (IKE) dan Indeks Ketahanan Lingkungan (IKL)

Indeks Desa Membangun mengarahkan ketepatan intervensi dalam kebijakan dengan korelasi intervensi pembangunan yang tepat dari Pemerintah sesuai dengan partisipasi Masyarakat yang berkorelasi dengan karakteristik wilayah Desa yaitu tipologi dan modal sosial.

Dalam pengukuran status desa oleh Kemendes, terdapat lima klasifikasi status desa dalam Indeks Desa Membangun (IDM). Lima status itu adalah (1) Desa Sangat Tertinggal; (2) Desa Tertinggal; (3) Desa Berkembang; (4) Desa Maju; dan (5) Desa Mandiri.

Tujuan khusus penyusunan Indeks Desa Membangun adalah agar bisa digunakan sebagai basis data (base line) pembangunan desa yang menjadi dasar dalam menilai kemajuan dan kemandirian desa, salah satu input (fokus) dalam perumusan isu-isu strategis dan permasalahan utama yang terkait dengan pembangunan dan pemberdayaan masyarakat Desa.

Tingkat Perkembangan Status Desa di Kabupaten Polewali Mandar terus meningkat, hal ini dapat dilihat bahwa dari tahun 2018 - 2022 Persentase Desa Maju mengalami peningkatan yang sangat signifikan.  Persentase desa maju pada tahun 2018 baru diperoleh 1,39 ?n terus mengalami peningkatan sampai pada tahun 2022 persentase desa maju telah mencapai 31,25 %. hal ini berarti bahwa di Kabupaten Polewali Mandar sudah ada 45 desa dari 144 desa yang  yang memiliki potensi sumber daya sosial, ekonomi dan ekologi, serta memiliki kemampuan mengelola desanya untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat, kualitas hidup manusia, dan penanggulangan kemiskinan di desanya.

Adapun gambaran status semua desa pada tahun 2022 di Kabupaten Polewali Mandar sebagai berikut:

  • Desa Sangat Tertinggal: 0 Desa
  • Desa Tertinggal: 16 Desa atau 11,11 persen
  • Desa Berkembang: 83 Desa atau 57,64 persen
  • Desa Maju: 45 Desa atau 31,25 persen
  • Desa Mandiri: 0 Desa